Selasa, 01 Oktober 2013

MPASI Rumahan dan frozen food

 
Jadwal menu MPASI Aidan 6months

Saya sangat senang menjadi ibu, dan menikmati semua prosesi weaning nya Aidan. Jadi, saya tetap ingin saya sendiri yang memasak makanannya Aidan, mengatur porsinya, dan menentukan menu. Sayangnya, karena saya bekerja, dan belum tentu si embak ada waktu 15 menit bikin fresh food, maka saya memutuskan untuk memakai metode frozen food dengan mengacu pada petunjuk di wholesomebabyfood.com dan mpasirumahan.com.

Menu MPASI Aidan bertujuan untuk mengenalkan serealia, buah, dan sayur. Diantaranya ada buah Alpukat mentega, Pisang Sunpride, Apel Royal Gala, dan Pepaya. Untuk sayur ckup Kabocha karena manis. Untuk serealia ada bubur beras merah wangi dan kacang hijau. Semuanya pakai 4x masa tunggu untuk deteksi alergi. 


Jadi, saya biasanya memasak/ membuat makanan Aidan untuk 4 hari kedepan (biasanya di hari Sabtu atau Rabu pas saya libur). Misalnya saya membuat Puree Apel. Stepnya tinggal peel-chop-clean- and steam. Lalu di blender dan disimpan di baby cubes (takaran 35ml untuk 2-3sdt). Nantinya si embak diajarin untuk penyajian, yaitu 1 porsi makan (1 baby cubes) dikukus di panci selama 2-4menit. Sembari mengukus, si embak memanaskan ASIP pakai air termos. Setelah yg dikukus lumer, ditaruh di mangkuk dan dikasih ASIP. 

Ambil sedikit puree lalu taruh di punggung tangan untuk cek masih panas atau tidak. 
Biasanya g sampai 2 menit udah bisa hangat2 dimakan Aidan. Sembari menunggu agak hangat, Aidan dibangunkan lalu didudukkan di bouncer sambil dipakein slaber. Daaan, nyam nyam...


Ini baru jalan 1 minggu 3 hari, tapi alhamdulilah tidak ada tanda2 alergi. Aidan paling sukaaa sama Apel Royal Gala nya...lol. Lumayan juga selera makannya Aidan. Tumbuh sehat ya sayank... :*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar